23.10.12

Tugas Media Pembelajaran Geografi : 3R (Reduce, Reuse, Recycle)

Di mata kuliah Media Pembelajaran Geografi (MPG) ini saya dan teman-teman diberi tugas untuk membuat berbagai media pembelajaran mulai dari video, foto, dan yang lainnya. Untuk tugas yang diposting kali ini adalah tugas video dan foto-foto yang dikumpulkan sebelum UTS. Just check it out, guys! :D

Oia, judul yang saya ambil adalah 3R (Reduce, Reuse, Recycle) karena saya kebagian tentang antroposfer dan standar kompetensi yang diambil adalah Menganalisis pelestarian lingkungan hidup dalam kaitannya dengan pembangunan berkelanjutan (SMA Kelas XI Semester 2)

Nah, dibawah ini adalah videonya :

 

Kemudian, dibawah ini adalah 3 foto yang saya ambil dan semuanya merupakan produk daur ulang, dimana selain ramah lingkungan juga bisa meningkatkan pendapatan jika ditekuni :D

Foto diatas adalah parabola yang tiangnya merupakan recycle dari komputer (CPU dan monitor) bekas, terletak di dekat UPInet di kampus saya, unik kan? :D

Nah kalau yang ini adalah map yang terbuat dari bungkus kopi yang merknya Ginseng Coffee hehe, map ini saya dapat waktu ikut lomba simulasi bisnis di UNISBA pas jaman SMA dulu ^^

Yang terakhir, tas yang terbuat dari bungkus kopi juga, tapi gatau merknya apa :D walaupun tas ini merupakan produk daur ulang, tapi ketebalannya mantap dan kuat juga, gak kalah dengan tas-tas lainnya di pasaran :D
Oke, mungkin posting kali ini segitu dulu aja ya, see you guys next time!
*I wish I can have much time to blogging again #kangennulis~ >.<*
© KATATINA
Maira Gall